Manfaat Tungku Pembakaran Ayam Mati

Posted by

TUNGKU PEMBAKARAN (INCENERATOR) UNTUK MEMUSNAHKAN BANGKAI AYAM DAN SAMPAH SERTA SEBAGAI BIOSEKURITI

Peternakan ayam tidak akan terlepas dari yang namanya kasus ayam mati. Baik mati karena penyakit maupun mati karena stress. Bangkai ayam wajib dimusnahkan dan dilarang diperdagangkan untuk dikonsumsi manusia. Untuk memusnahkan bangkai ayam yang mati karena penyakit serta agar penyakit ayam tersebut tidak menyebar adalah dengan dibakar.

Peternakan ayam memang sangat perlu dilengkapi dengan tungku pembakaran (incenerator). Secara sederhana bisa dibuat dari drum bekas oli dengan membuat lubang samping bawah untuk membakar kayu sebagai sumber energinya dan di dalamnya -/+ 20 cm dari bawah dibuat rak besi beton ukuran sebesar jempol tangan dengan bantuan tukang las. Namanya juga api, maka tungku seperti ini akan rusak atau hancur. Maka, ya harus membuat lagi. Biayanya murah, tidak lebih dari Rp 400.000,- per unit tungku.

Tungku ini perlu bantuan kipas peniup model keong agar apinya menjadi besar dan panasnya kuat. Supaya tidak kehujanan, dibuatkan pelindung dari rangka besi dan beratap asbes tahan panas.

Fungsinya untuk membakar dan memusnahkan :

1. Sampah agar di dalam lokasi peternakan bebas sampah;

2. Bangkai ayam agar tidak menyebabkan penyebaran penyakit;

3. Ini bagian dari biosekuriti dimana peranannya lebih penting daripada vaksinasi.

Sumber info status fb Mukti Abadi


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Tips dan Cara Updated at: January 13, 2017

0 komentar:

Post a Comment

Powered by Blogger.