Cristiano Ronaldo Didenda MU 17 Milyar, Mengapa?

Posted by

Buntut Tindakan Indispliner, Cristiano Ronaldo Kena Denda Rp17 Milyar

Klub Premier League, Manchester United menjatuhkan sanksi tegas kepada Cristiano Ronaldo. Sang pemain dijatuhi denda yang besar akibat tindakan indisiplinernya baru-baru ini.

Tindakan yang dimaksud terjadi pada laga Manchester United vs Tottenham di tengah pekan kemarin. Pada laga itu Ronaldo tidak dimainkan Erik Ten Hag sejak awal di laga itu.

Di menit 80an, Ronaldo membuat tindakan yang mengejutkan. Ia memutuskan untuk meninggalkan lapangan saat pertandingan belum usai.

Manchester Evening News mengklaim bahwa Ronaldo harus membayar mahal atas tindakannya itu. Ia mendapatkan sanki yang besar dari pihak klub.

Kena Denda
Menurut laporan tersebut, Manchester United menjatuhkan hukuman denda kepada Ronaldo akibat tindakan indisiplinernya.

Ia didenda tidak mendapatkan gaji selama dua pekan. Meski cuma dua pekan, nominal denda Ronaldo ini sangat besar.

Gaji Ronaldo per pekan sekitar 500 ribu pounds, jadi ia mendapatkan sanksi sebesar 1 juta pounds atau sekitar Rp17 Milyar atas kelakuannya itu.

Sanksi Tambahan
Tidak hanya sanksi denda, Ronaldo mendapatkan sejumlah sanksi tambahan di skuat Manchester United.

Yang pertama, ia tidak diperbolehkan berlatih bersama tim utama MU selama tiga hari. Hukuman itu aktif per hari Jumat (21/10/2022).

Selain itu ia juga dibekukan saat melawan Chelsea, di mana ia tidak diajak Erik Ten Hag untuk bertandang ke London Barat.

Stok Terbatas
Manchester United sendiri menghadapi Chelsea dengan stok penyerang yang terbatas. Karena mereka tidak memiliki banyak stok striker di tim mereka saat ini.

Jadi sosok Marcus Rashford kemungkinan besar akan jadi starter di laga ini, sementara Christian Eriksen juga bisa dimainkan sebagai false nine di laga tersebut.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Tips dan Cara Updated at: October 23, 2022

0 komentar:

Post a Comment

Powered by Blogger.